Tujuh Belas Orang di Mangaran Menerima Bantuan Program Sembako Tunai Susulan

Tampak salah satu warga di Kecamatan Mangaran sedang menerima bantuan dari kementerian sosial di Kantor Pos Mangaran, Selasa, (8)3/2022).
SITUBONDONEWS | MANGARAN - Anggota Koramil 04 Mangaran bersama anggota polsek bantu pengamanan penyaluran bantuan program sembako tunai susulan bulan Januari, Pebruari, Maret Tahun 2022 dari Kementerian Sosial Republik Indonesia kepada masyarakat terdampak covid-19 di Kantor pos Kecamatan Mangaran, Situbondo, Selasa (08-03-2022).
Lokasi Penyaluran Bantuan Program Sembako Tunai di Kantor Pos Kecamatan Mangaran tersebut dihadiri oleh Kanit Binmas Polsek Mangaran, Anggota Koramil Mangaran,Trantib Kecamatan Mangaran, Petugas PT. Pos Indonesia,Tenaga Medis Puskesmas Mangaran dan Masyarakat Penerima Bantuan Sosial.
Sementara itu menurut Serka Saifudin sekaku babinsa setempat mengatakan bahwa kegiatan penyaluran bantuan program sembako tunai bulan Januari, Februari, Maret Tahun 2022 oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia kepada masyarakat terdampak covid-19 dilaksanakan dalam rangka penanggulangan kemiskinan bagi masyarakat kelas menengah ke bawah.
"Dengan besarnya anggaran yang disalurkan oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia melalui PT. Pos Indonesia kepada keluarga penerima manfaat yaitu berupa uang tunai sebesar Rp. 200.000 per bulan, dalam hal ini penyaluran anggaran terhitung dari bulan Januari 2022 sampai bulan Maret 2022 sebesar enam ratus ribu rupiah," ujarnya, Selasa (8/3/2022).
Masyarakat penerima bantuan sosial susulan hari ini berjumlah 17 orang dan wajib menunjukkan KTP, Kartu Keluarga, surat keterangan vaksinasi / kartu vaksin, bagi masyarakat yang belum melakukan vaksinasi maka dapat dilakukan vaksinasi di tempat penyaluran bantuan sosial yang sudah di siapkan.
Editor :Anies Septivirawan
Source : Koramil Mangaran