Kunjungan Wisatawan Mancanegara di Bali Tahun 2023 Ciptakan Gairah Ekonomi Lokal
Pertumbuhan ekonomi Bali pada kuartal III/2023 tercatat 5,3%. Menurut Erwin pertumbuhan ini tidak lepas dari peran strategis sektor pariwisata.
SIGAPNEWS .CO.ID | DENPASAR - Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara atau wisman ke pulau Dewata, Bali pasca pandemi Covid 19 kian membeludak yang berdampak pada pencerahan ekonomi masyarakat lokal.
Sehingga, Bank Indonesia memproyeksikan kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Bali pada 2023 mencapai 5,25 juta orang.
Adapun proyeksi tersebut seiring semakin naiknya angka kunjungan wisman ke Bali yang pada akhir Oktober 2023 kunjungan sudah mencapai 4,4 juta orang.
Apabila merujuk pada data biro pusat statistik (BPS), kunjungan wisman ke Bali dari Januari - September 2023 ini yang terbanyak yakni dari negeri Kangguru, Australia dengan 973.961 kunjungan, kemudian India 324.448 kunjungan, China 204.389 kunjungan dan Inggris 198.552 kunjungan.
Angka kunjungan tersebut telah melampaui kunjungan wisman 2022 yang tercatat 2,16 juta.
Sementara itu menurut Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali, R Erwin Soeriadimadja menjelaskan, meningkatnya kunjungan wisman berdampak kepada pertumbuhan ekonomi Bali yang pertumbuhannya melampaui pertumbuhan nasional.
Pertumbuhan ekonomi Bali pada kuartal III/2023 tercatat 5,3%. Menurut Erwin pertumbuhan ini tidak lepas dari peran strategis sektor pariwisata.
“Pertumbuhan ekonomi Bali sangat erat dengan sektor pariwisata yang berkontribusi 54,64% terhadap perekonomian Bali,” pungkas Erwin pada Selasa(7/11/2023).
Editor :Anies Septivirawan